Jumat , 26 April 2024

Dispersip Banjar Gelar Sosialisasi Otomasi Perpustakaan Inlislite

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Banjar melaksanakan Sosialisasi Perpustakaan tentang Otomasi Perpustakaan menggunakan Inlislite Tahun 2022, bertempat di Aula Demang Lehman Dispersip Kab.Banjar, Rabu, 7 Desember 2022.
Bupati Banjar yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik menyampaikan sambutan tertulis Bupati Banjar, sekaligus membuka Sosialisai.Kepala Bidang Perpustakaan, Hj.Noor Aida, dalam laporannya tujuan Sosialisasi Perpustakaan adalah menyediakan Sarana Perpustakaan berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), mendorong e-Library, menyediakan sarana pembelajaran/pembimbingan teknis penerapan TIK di Perpustakaan.

Sasaran Sosialisasi Perpustakaan ini adalah Perpustakaan Desa/Kelurahan, Sekolah, dan Perpustakaan Khusus.
Plt.Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan dalam sambutannya menyampaikan Inlislite merupakan program aplikasi sistem otomasi perpustakaan yang memiliki fungsi sebagai sarana pengelolaan data perpustakaan berbasis Teknologi Informasi dan komunikasi (TIK) selain itu inlslite dikembangkan secara teknis oleh Perpustakaan Nasional RI. Selain itu Plt.Kepala Dinas Perpustakaan mengucapkan terimakasih kepada Para peserta, tamu Undangan yang berhadir dan Nara Sumber Ibu Laila Rahmawati dari Universitas Islam Negeri Antasari Banjarmasin.

Sosialisasi ini dihadiri Dinas Pendidikan Kab.Banjar, Dinas PMD, Kementrian Agama, Badan Pusat Statistik Kab.Banjar, dan Lembaga Pemasyarakatan Martapura